Pernahkah terlintas ide untuk menciptakan area bawah tangga lebih produktif dna serbaguna? Apalagi jika kamu sering menghabiskan freetime dengan bersantai rebahan tapi malas berada dalam kamar. Salah satunya adalah memanfaatkan area bawah tangga.
Ruang santai dapat diciptakan pada space mana saja. Jika kamu mencari inspirasi ruang santai untuk bawah tangga, sebaiknya simak informasi berikut ini.
1. Ruang santai ala teras
Area santai bawah tangga memiliki banyak kelebihan. Selain menjadi ruangan minimalis yang multifungsi, memanfaatkan bawah tangga atau under stairs area dapat menciptakan kesan estetik tersendiri.
Apalagi jika model bawah tangga lebih solid dan tertutup dinding seperti ini. Meletakkan hiasan dinding seolah tembok cantik kecil. Kursi sofa single serta meja kecil yang lebih diutamakan tampilannya, mempercantik interior hunian.
Ruang santai yang ala teras banget. Bernuansa nyaman dan friendly.
2. Ruang santai japandi
Desain japandi mengutamakan atmosfer yang khas akan negara sakura kombinasi dengan scandinavian yang unik. Area bawah tangga terdapat space yang cukup untuk penyimpanan. Namun kamu masih bisa memanfaatkannya dengan fungsi ganda.
Yaitu sebagai ruang santai minimalis. Desain interior japandi dengan pencahayaan yang cantik, furniture yang sederhana namun tetap modern. Tone warna light wood khas dengan suasananya.
Cantik dan estetik banget kan? Area bawah tangga disulap jadi area santai yang gak lagi boring.
3. Ruang santai freetime
Hampir sama dengan desain tangga ala teras. Area bawah ditutup dengan bangunan solid. Sehingga tampak seperti dinding. Menempatkan daybed sofa sangat cocok dengan suasananya. Warna putih natural seolah tembok cantik dengan hiasan.
Jika biasanya kamu sehabis kerja duduk di sofa tengah atau sofa ruang tamu, kini area santai freetime jadi nambah deh. Furniture minimalis daybed sofa membuat area tangga tampak dekoratif dan dinamis.
Selain itu desainnya tidak ribet dan tetap mengutamakan fungsi dan estetika. Cocok banget buat nongkrong santai untuk mengisi freetime.
4. Ruang santai library
Kata siapa area santai harus ada sofa dan meja saja? Beberapa orang memiliki hobi untuk menghabiskan waktu luang mereka. Misalnya seperti area perpustakaan mini dalam rumah yang minimalis dan estetik.
Kamu bisa menyulap area kosong bawah tangga jadi tempat bersantai sekaligus rak buku. Cocok nih buat bookworm atau pecinta buku yang hobi baca. Selain itu kamu butuh rak untuk buku, serta kursi santai.
Furniture yang sesuai dengan space yang ada. Tidak terlalu besar ataupun kekecilan. Pilih perabot yang cocok agar tidak terkesan memakan space.
5. Ruang santai luxury
Area santai luxury biasanya lebih cenderung memanfaatkan area yang luas karena memang bawah tangga biasanya memiliki space yang berbeda-beda tiap rumah. Meletakkan sofa panjang, meja minimalis, rak etalase serta cushion membuat area tangga nampak mewah.
Warna silver yang kuat mencerminkan nuansa yang powerful dan homey banget. Terkesan klasik dan menyenangkan menghabiskan waktu di area santai bawah tangga bukan?
Area bawah tangga memang memiliki fungsi yang serbaguna. Dapat kamu manfaatkan sesuai kebutuhan. Misalnya seperti ruang santai, ruang baca buku, ruang tamu minimalis, bahkan sampai penyimpanan barang. Tinggal kamu buat sesuai dengan kebutuhan.
Di Teakfurn, ada banyak perabot yang dapat membantu kamu melengkapi hunian impian. Seperti meja, kursi, sofa, dan berbagai rak japandi cantik. Cek sekarang di sini ya.
