5 Model Pintu Bagian Dalam yang Santai dan Simpel

Pintu menjadi penghubung antar ruang di dalam hunian. Berbeda dengan pintu bagian depan atau pintu utama, pintu bagian dalam sesuai dengan jenis ruangan. Sehingga tampilannya jauh lebih homey dan santai.

Apalagi untuk pintu yang berguna sebagai partisi, maka modelnya jauh lebih berbeda dengan ruangan lain. Namun perlu diketahui ada berbagai model pintu bagian dalam. Simak inspirasinya berikut ini.

1. Pintu japandi

pinterest.com

Tidak selamanya pintu japandi adalah pintu yang mirip dengan vibes jepang, namun ada kalanya nuansa negeri sakura ini memang kental. Terutama desain yang elegan dan kalem. Warna yang tidak terlalu cerah ataupun terlalu gelap. Seperti pada desain pintu sliding khas jepang.

Terbuat dari material bambu dan kertas jepang. Selain itu material pintu sliding jepang tidak berat. Beban yang ringan dan mudah digeser. Cocok untuk jadi partisi rumah seperti pada ruang tamu dan ruang keluarga.

2. Pintu partisi

pinterest.com

Partisi yang biasanya berfungsi sebagai sekat ruangan dalam desain eropa biasanya berupa pintu klasik yang bisa dibilang setara dengan pintu utama. Kusen pintu kayu khas dan warna putih netral match dengan desain chic.

Kemudian bagian atas pintu terdapat kaca buram setengah lingkaran yang khas banget ala rumah klasik. Panel jendela sederhana dan tidak ribet. Warna putih adalah warna yang paling banyak dipakai.

3. Pintu sandblast

pinterest.com

Pintu sandblast menciptakan efek misterius karena kaca buramnya. Desain pintu satu ini memiliki banyak penggemar dan paling populer. Terutama pada rumah minimalis.

Desain modern yang baru dan cocok untuk jenis rumah kontemporer. Kaca sandblast tidak harus selalu buram keseluruhan. Kamu bisa mengambil konsep separuhnya.

Meski begitu pintu ini tidak aman jika menjadi pintu utama. Cocok untuk bagian dalam rumah seperti untuk pintu kamar mandi.

4. Pintu sliding

pinterest.com

Partisi pintu banyak ditemukan pada rumah-rumah besar yang banyak menggunakan separate room atau ruangan terpisah. Misalnya ruang tamu dan ruang keluarga yang bersebelahan tetapi perlu ada pemisahnya. Sehingga pintu menjadi opsi terbaik.

Jadi pintu geser partisi menjadi pilihan untuk membuat nuansa ruangan tetap ramah dengan model pintu laser cutting yang memiliki tampilan pemisah tidak solid. Partisi pintu geser warna putih ini menggunakan model laser cutting dengan bolong-bolong yang agak besar.

5. Pintu klasik

pinterest.com

Banyak yang mengira desain klasik hanyalah desain kuno yang memiliki tampilan konvensional. Padahal desain klasik menyembunyikan citra yang atraktif sehingga gaya asli yang sebenarnya tidak pudar. Pecinta gaya klasik cenderung menyukai keindahan dan menghargai seni.

Tentunya pintu klasik menekankan pada kesederhanaan serta suasana yang friendly namun tetap anggun dan elegan. Jika kamu menyukai desain pintu klasik sederhana, kekinian dan keharmonisan akan sangat terasa hanya melihatnya dari jauh.

Pintu bagian dalam cenderung lebih friendly daripada pintu utama depan. Selain itu pintu dengan model sederhana cocok ditempatkan pada area mana saja. Desainnya timeless dan tidak membosankan meskipun dipakai bertahun-tahun.

Apakah kamu sedang mencari furniture untuk mengisi hunian baru? Di Teakfurn, kami menyediakan berbagai macam kebutuhan furniture mulai dari perabot large hingga ukuran minimalis. Cek toko kami sekarang disini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page