Walk in closet merupakan ruangan khusus yang digunakan untuk tempat pakaian, berhias dan untuk menyimpan aksesori fashion kamu. Di Indonesia sendiri akan sulit menemukannya karena keberadaannya masih sangat jarang.
Selain itu tidak banyak yang memilikinya di rumah. Padahal kamu bisa menyimpan banyak barang di dalam walk in closet. Misalnya seperti sepatu, tas, jam tangan, jilbab, sepatu, dasi, ikat pinggang, topi, standing mirror bahkan kaca rias.
Daripada masih bingung, perhatikan inspirasi desain walk in closet yang estetik dan elegan banget berikut ini.
1. Walk-in-Closet modern
Desain walk in closet modern merupakan yang paling sering ditemukan, karena desainnya yang simpel dan mudah diterapkan. Tampilannya cantik dengan padanan warna krem. Selaras dengan suasana ruangannya yang gak terlalu luas.
Desainnya minimalis dan gak makan banyak tempat. Meski begitu kamu masih bisa menyelipkan meja rias di sudut. Efek cerminnya membuat area lorong jadi makin luas. Bagian sisi kanan dan kiri berisi lemari terbuka dengan gantungan pakaian.
Bagian bawah lemari terdapat laci-laci yang berfungsi untuk menyimpan aksesori, seperti sepatu dan tas. Minimalis dan modern banget.
2. Walk-in-Closet luxury
Desain walk in closet luxury tampil dengan nuansa mewah dan megah. Namun nuansanya tetap manis dan hangat. Desain yang elegannya membuat walk in closet luxury ini sangat estetik.
Apalagi terdapat furniture berupa sofa sebagai pelengkap ruangan. Meskipun space-nya luas tetap lemarinya tidak banyak dan hanya membentuk lemari L. Terdapat pintu kaca yang membuatnya makin stylish.
Bagian bawah merupakan ruang untuk sepatu dan aksesoris lain, sedangkan atasnya untuk pakaian. Desain yang mewah namun gak ribet.
3. Walk-in-Closet japandi
Desain japandi selalu membuat siapapun kagum dengan keestetikaan yang luar biasa. Khas akan wood color yang memenuhi ruangan. Mulai dari lemari yang terbuat dari kayu secara keseluruhan.
Bagian bawahnya secara rapi memiliki laci tertutup dan terbuka. Kemudian paling atas untuk gantungan pakaian. Sisi kanan dan sisi kiri memiliki ukuran dan tampilan yang sama.
Standing mirror pada sudut walk in closet membuat ruangan lebih luas meskipun desainnya minimalis. Makin kece dan estetik banget.
4. Walk-in-Closet klasik
Desain klasik walk in closet memiliki ciri khas yang dark dan misterius. Warna deep brown secara keseluruhan menyelimuti ruangan ini. Termasuk pada lantai dan langit-langitnya. Terdapat puff sofa pada tengahnya.
Sehingga menambah kesan luxury yang berpadu dengan keanggunan klasik. Desain lemarinya beragam dan lengkap. Terdapat laci terbuka pada bagian atas dan laci tertutup pada bagian paling bawah.
Lemari terbuat dari material kayu alami dengan tone warna dark yang klasik dan elegan banget. Membuat walk in closet klasik tampak memukau.
5. Walk-in-Closet estetik
Walk in closet ini memiliki tampilan yang dinamis dan atraktif. Tone warna kalem dan hangat menciptakan kesan homey dan nyaman banget. Lorong agak luas, selain itu lemarinya berbeda tiap sekat.
Terdapat lemari yang dibuka dengan ditarik pintunya. Kemudian tatakan yang tidak memiliki pintu dan memiliki pintu. Gantungan untuk baju yang banyak, ada yang di atas dan di bawah. Keseluruhan desain yang estetik. Tampilannya tidak sempit atau terlalu luas.
Mewujudkan ruangan walk in closet memang gampang-gampang susah, karena jarang yang menggunakan walk in closet sebagai tempat menyimpan pakaian. Namun bukannya tidak mungkin. Kamu bisa memulainya dengan menyiapkan space yang cukup untuk ruang pakaian tersendiri di rumah.
Kamu bisa memesan furniture secara custom di Teakfurn untuk mengisi ruang walk in closet. Seperti meja rias, Meja Estetik dan yang lainnya. Kamu bisa memesannya sesuai yang diperlukan. Yuk kunjungi kami di sini.
